Inspirasi Kehidupan untuk Jiwa yang Sepi : Sebuah karya yang menceritakan inspirasi kehidupan untuk pribadi yang sepi dan membutuhkan asupan ide-ide kreatif untuk menjadi pribadi yang elegan dan berprestasi

Buku Inspirasi Kehidupan untuk Jiwa yang Sepi ini memberikan sebuah gambaran bahwa Sang Pencipta tidak pernah menjanjikan sebuah pelayaran yang indah, melainkan sebuah pelabuhan yang indah. Sebuah pernyataan yang memberikan semangat mendalam bagi siapa saja yang membacanya bahwa dalam menjalankan kehidupan ini kita akan dihadapkan dengan perjalanan panjang, selama perjalanan tersebut kita akan dihadapkan dengan ujian kehidupan yang romantika dan roller coaster, kadang kita diatas dan terkadang kita berada di bawah. Tidak sedikit bahtera yang karam ditengah jalan sebelum sampai dipulau impian. Riak-riak kecil, gelombang, angin bahkan badai akan selalu mengikuti dan mengiringi perjalanan kita.
Oleh karena itu, ada sebuah ungkapan berharga untuk membangkitkan kembali semangat yang hilang “ Akan kuperbaiki perahuku hingga aku bisa kembali berlayar, semoga angin membawaku ketempat terbaik meskipun pernah terdampar ditempat yang salah”. Semoga setelah itu kamu bisa berada ditempat yang benar-benar bisa menghargai, dengan mengkaji terlebih bagian mana yang harus diperbaiki. Langkah-langkah tersebut bisa kamu ambil dari buku ini untuk mencari inspirasi yang lebih luas dalam mengarungi kehidupan.

Penulis             : Sri Marlinda, M. Si

ISBN                : 978-623-10-5234-6

Tebal Buku      : vi, 247 hal (145×205 mm)

Harga               : Rp. 100.000

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *